Selasa, 26 Februari 2013

Eleven Senior High School (Chapter 1)


SMA N 11 Yogyakarta adalah sekolah dimana aku menuntut ilmu saat ini. Lokasinya ada di Jalan AM Sangaji 50 Yogyakarta. Banyak orang yang tidak tahu dimana lokasi Sekolah ini. Jadi, kalau ditanya “SMA 11 tu dimana?” kalian juga bisa jawab “Di daerah Jetis, seberang STM.” Dan banyak orang akan tahu karna ternyata STM tersebut lebih dikenal daripada SMA ku. Hehehehe
Awalnya, aku tidak berkeinginan masuk SMA N 11 Yogyakarta. Setelah lulus dari SMP N 8 Yogyakarta, aku berencana melanjutkan sekolah di sebuah SMA di deket balai kota (kalian pasti tahu sekolah mana itu). Sebenernya, nilai NEM ku itu ya gak bisa dibilang jelek, tapi apa daya anak lain nilainya lebih bagus dari itu. Ya sudahlah pada hari pertama pendaftaran itu, aku bersama kedua orangtuaku pergi untuk mencari sekolah lain yang kira kira aku bisa diterima.
Setelah pergi dari sekolah yang gagal aku masuki itu, aku beralih ke sebuah SMA negeri di daerah Sagan, Yogyakarta. Setelah berkeliling di SMA tersebut, aku berniat mendaftar tetapi ibuku melarang karena lingkungannya kurang bersih dan ibu menyarankan untuk mendaftar di SMA seberang SMPku dulu. Tetapi aku menolak dengan alasan bosan sekolah di daerah situ. Akhirnya tinggal satu pilihanku yaitu SMA N 11 Yogyakarta. Dengan segera ayah menelepon kakakku yang bersekolah di SMA 11 untuk meminta persetujuan. Apa alasan ayahku meminta persetujuan? Jawabannya adalah karena aku dan kakakku yang berjarak 1,5 tahun dariku itu, selalu bersekolah di tempat yang sama sejak playgroup. Hehehehe. Akhirnya kakakku ku pun mengijinkan dan aku segera meluncur ke SMA N 11 Yogyakarta.
Sesampainya disana, karna ayahku merupakan anggota komite tidak tetap SMA 11 Yogyakarta, jadi ayahku sudah mengenal beberapa guru disana. Saat bertemu dengan bapak Bambang Supriyono (Kepala Sekolah SMA 11 saat itu), pak Bambang menyambutku dengan sangat baik dan sangat mendukung keinginanku untuk mendaftar disana. Setelah itu ayahku bertemu dengan Pak Jendro (guru fisika SMA 11) dan aku pun diambilkan formulir untuk diisi. Tanpa ragu aku mengisi formulir tersebut dan mencantumkan SMA N 11 Yogyakarta sebagai pilihan pertamaku. Setelah diproses dan mendapatkan bukti pendaftaran, namaku tercantum dalam system Penerimaan Siswa Baru (PSB) online sehingga bisa diakses oleh siapapun.
Pada hari pertama pendaftaran, namaku tercantum pada urutan teratas di SMA 11 Yogyakarta. Saat itu aku mendapat sms maupun telpon dari teman-temanku dan mereka semua menanyakan hal yang sama “kok kamu daftar SMA 11, tam? Kan nilaimu eman-eman. “ aku jawab “ gak apa kok, aku udah yakin. Lagipula kakakku juga sekolah disitu.” Jujur saja awalnya memang sempat menyesal, tapi aku yakin kalau aku pasti bisa menjalani masa SMA ku dengan baik di SMA N 11 Yk. :). To be continued. :)

2 komentar:

  1. lanjutin doong sesi curcol @elevenyk hehehe :p

    BalasHapus
  2. sabar yaa.. bakal ku posting lagi kok chapter selanjutnya :)

    BalasHapus